Malang, 31 Mei 2022 – Pada Era digital yang serba menggunakan ilmu pengetahuan dan teknologi menuntut semua orang untuk dapat menggunakan teknologi yang canggih, karena pada era digital dituntut harus menggunakan teknologi didalam memberikan pelayanan di segala bidang kepada masyarakat secara cepat dan tepat, termasuk di bidang pendidikan oleh karenanya
Dalam rangka terus meningkatkan pelayanan pendidikan di era digital, STISOSPOL Waskita Dharma Malang bersama dengan Yayasan Pondok Pesantren Anwarul Fathin Pengadang Lombok Tengah menggelar kegiatan Seminar dengan tema “Menggali Potensi SDM Untuk Menyongsong Era Digital Dalam Pelayanan Publik“bertempat di Pondok Pesantren Anwarul Fathin Pengadang (29/05/2022).
kegiatan tersebut di hadiri oleh Dr. H. Sigit Wahyudi, M.A.P,.MM Ketua Senat Akademik STISOSPOL Waskita Dharma Malang dan pembina Yayasan Pondok Pesantren Anwarul Fathin Pengadang Dr. H. Burhanuddin, QH,. M.Pdi serta para guru dan perangkat desa pengadang peraya Lombok Tengah.
Dalam hal ini Dr. H. Sigit Wahyudi, M.A.P,.MM menyampaikan bahwa “Pendidikan mesti siap dengan trend era saat ini, dalam pengertian berusaha memanfaatkan segala kemajuan teknologi informasi dan komunikasi yang berkembang, serta turut membentengi khususnya di sektor pelayanan publik”.