KPUM STISOSPOL WASKITA DHARMA MALANG KEMBALI GELAR PESTA DEMOKRASI MAHASISWA 2016

WD.Komisi Pemilihan Umum Mahasiswa (KPUM) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu

Politik (STISOSPOL) Waskita Dharma Malang kembali Menggelar pesta Demokrasi mahasiswa yaitu Pemilihan Umum Mahasiswa (PEMILWA) pada tanggal 31 Oktober 2016. Acara ini diselenggarakan untuk memilih Calon Presiden Mahasiswa dan Calon wakil Presiden Mahasiswa , DPM, dan DPDM.

Acara Pemilwa sempat diwarnai dengan aksi unjuk rasa dari mahasiswa yang menuntut kejelasan dan transparansi prosedur pemilwa tersebut, bahkan sempat terjadi tindakan anarkis dari pengunjuk rasa dengan merusak alat peraga KPUM. Namun dengan kerjasama dan diplomasi yang baik antara ketua KPUM, Ketua BEM non aktif dan Koordinator Pengunjuk rasa, akhirnya Aksi tersebut berujung damai dan acara Pemilwa berjalan dengan baik dan terkoordinir.

Pada pemilwa tahun ini, KPUM STISOSPOL Waskita Dharma Malang  menetapkan  tiga pasangan calon Presiden dan wakil Presiden Mahasiswa TA. 2016/2017 yaitu, Nasoetion Abdillah dan Siti Sundusiyah menempati nomor urut 1, Holofatul Liana dan Diki Ardi Prayogo menempati nomor urut 2 dan Syaiful anwar menggandeng Siti Fatimah menempati Nomor urut 3.

Ujung dari PEMILWA ini membuahkan hasil  dengan memperoleh satu pasangan Calon presiden dan calon Wakil presiden terpilih yaitu pasangan nomor urut 2, Holifatul Liana dan Diki Ardi Prayogo. HZ